-->

Tilapia Lake Virus Penyakit Berbahaya Bagi Ikan Nila

    Tilapia Lake Virus (TLV) merupakan penyakit yang hanya menyerang pada ikan nila. Sejauh ini, belum ada cara untuk menyembuhkan ikan nila yang telah terserang TLV. Oleh karena itu, apabila ikan nila yang kita miliki telah terjangkit TLV, sebaiknya langsung diberikan tindakan tertentu. akan tetapi sebelum kita membahas penanganannya, terlebih dahulu kita perl mengetahui apa saja ciri-ciri ikan nila yang terserang TLV, yaitu :
1. Tubuh ikan nila terlihat berwarna hitam seluruhnya atau sebagian besar
2. Mata ikan nila terlihat membengkak dan menonjol keluar
3. Kulit ikan nila mengalami erosi
4. Apabia kita melihat pada bagian anatomi, rongga perut ikan nila terlihat membengkak.

     Setelah kita dapat baaiman cara mengindentifikasi ikan nila yang terserang Tilapia Lake Virus (TLV), selanjutnya kita akan melihat apa saja yang harus kita lakukan :

1. Identifikasi
       Untuk memfonis apakah ikan nila yang kita pelihara betul terserang TLV, sebaiknya kita melakukan pengamatan secara meneluruh dan apabila memungkinkan, lakukan identifikasi pada bagian anatomi dengan menggunakan mikroskop.

2. Isolasi
       Apabila kita menemukan ikan milik kita telah terserang TLV, sebaiknya kita mengisolasinya terlebih dahulu dengan cara mengeluarkan dari wadah budidaya untuk menghindari menyebarnya TLV kepada seluruh ikan dalam wadah.

3. Pemusnahan
      Jika kita menemukan hampir seluruh ikan dalam suatu kolam mati mendadak dalam waktu yang hampir bersamaan, sebaiknya dilakukan pemusnahan dan pengolahan ulang kolam atau wadah budidaya.

0 Response to "Tilapia Lake Virus Penyakit Berbahaya Bagi Ikan Nila"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel